oleh

Jalin Persaudaraan, Pemuda Kampung Ketang Gelar Pertandingan Bola Voli

RADARNTT, Borong – ‘Memupuk’ dan menjalin persaudaraan dan kekeluargaan, pemuda kampung Ketang yang tergabung dalam Forum Aksi Peduli Kampung Ketang menyelenggarakan pertandingan bola voli, event tersebut juga bertepatan dengan tradisi Gereja Katolik dimana bulan Oktober sebagai bulan Rosario ditandai saling berkunjung antara keluarga yang satu dan lain dan berdoa bersama selama sebulan memberikan devosi kepada Bunda Maria.

Hal ini disampaikan ketua Pemuda Aksi Peduli Kampung Ketang Hironimus Gual kepada media ini, Jumat (13/10/2022).

Rony Gual sapanya mangatakan, pertandingan ini dalam rangka memeriahkan bulan rosario dan momen di bulan Oktober ini pihaknya menjadikan ajang untuk mempererat tali persaudaraan antara keluarga satu dengan lainnya, sehingga hidup dalam satu kampung harus saling kerja sama dalam segala urusan yang bersifat non privasi.

Tambah Rony Gual, pertandingan bola voli diselenggarakan oleh Keluarga Besar Aksi Peduli Ketang dan ini juga merupakan implementasi dari salah satu Visi dan Misi organisasi.

“Tujuan kegiatan ini adalah membangun hubungan persaudaraan baik sesama kampung Ketang maupun di luar kampung Ketang melalui turnamen volleyball,” tutur Rony.

Selain itu, lanjutnya, turnamen ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap pentingnya berolahraga serta melalui pertandingan ini muncul rasa persaudaraan serta kekeluargaan dan pertandingan ini bentuk implementasi dari visi misi dan program kerja Aksi Peduli di bidang olahraga.

Sementara Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Marsianus Taba menjelaskan, tim yang ikut berpartisipasi yakni warga kampung Ketang sebagai tuan rumah dan kampung tetangga.

Adapun kampung tetangga yang mengikuti turnamen tersebut, yakni kampung Waso, Ajang, Langkas, Rakas, Nanus, Wantal, Blanktuk, Laci, Bea Lalang, Golo Waso, Wae Waru.

Lebih lanjut Marsianus mengatakan, kehadiran tim dari luar kampung Ketang menjadi momentum persaudaraan sehingga dalam turnamen tersebut lebih menekan pada permainan persahabatan yang mengedepankan sportivitas.

Untuk diketahui turnamen ini diikuti oleh
16 tim voli putri, dan 16 Tim voli putra dan akan bertarung pada akhir pekan yakni hari Sabtu dan Minggu, jadwal jadwal tersebut agar tidak mengganggu pada hari aktivitas utama para pemain.

Marsianus mengharapkan semoga kegiatan ini menamba rasa solidaritas serta persaudaraan sehingga yang diinginkan pertandingan ini berjalan lancar aman dan tertib.

Pertandingan dilangsungkan di lapangan kampung Ketang, desa Tengku Leda, kecamatan Lamba Leda, Manggarai Timur. (TIM/RN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *