RADARNTT, Kalabahi – Pemuda Katolik, dalam catatan sejarah selalu memberikan kontibusi positif atas pelbagai permasalahan bangsa, kontribusi pemikiran, keterlibatan serta keberpihakan selalu menjadi ciri utama yang didahulukan.
Sejalan dengan pemikiran di atas maka Musyawarah Komisariat Cabang (Muskomcab) ke-VII Pemuda Katolik Kabupaten Alor Tahun 2023 sebagai forum permusyawaratan tertinggi organisasi melakukan kajian-kajian kritis dan obyektif dalam rangka mencari solusi terhadap berbagai permasalahan bangsa dan daerah.
Berikut pokok-pokok rekomendasi eksternal Muskomcab ke-VII Pemuda Katolik Kabupaten Alor:
Pertama, Pemuda Katolik menegaskan pentingnya komitmen bersama seluruh elemen bangsa dalam menjaga utuhnya NKRI dalam bingkai Pancasila, UUD 45 dengan mengedepankan Bhinneka Tunggal Ika sebagai realita bangsa Indonesia;
Kedua, Pemuda Katolik mengajak seluruh anggota dan masyarakat pada umumnya untuk secara aktif terlibat dalam pesta demokrasi Pemilu (Pemilihan Presiden, Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada Gubernur NTT dan Bupati Alor) Tahun 2024;
Ketiga, Pemuda Katolik mengajak seluruh anggota dan masyarakat pada umumnya untuk secara aktif terlibat dalam mendukung calon legislatif yang berasal dari kader gereja dan kader potensial lainnya dengan mempertimbangkan elektabilitas, kemampuan personal dan komitmen yang dibangun untuk kemaslahatan umat, daerah dan bangsa pada Pemilihan Legislatif 2024;
Keempat, Pemuda Katolik mendesak kepada penyelenggara Pemilu untuk melaksanakan Pemilu secara demokratis, menegakkan prinsip-prinsip hak asai manusia tanpa isu SARA dan money politics;
Kelima, Pemuda Katolik mendorong proses pembangunan dari desa yang menjadi komitmen dalam mengedepankan keberpihakannya;
Keenam, Pemuda Katolik merekomendasikan agar sistem Perekrutan ASN dan penempatan pejabat struktural perlu diperbaiki, dan disesuaikan dengan kondisi SDM, kualitas pendidikan, kebutuhan daerah, dan kemajemukan daerah, serta mengakomodir tenaga honorer atau kontrak secara maksimal;
Ketujuh, Pemuda Katolik merekomendasikan agar seluruh pengurus dari tingkat Komcab hingga tingkat ranting untuk mengkampanyekan gerakan anti sampah, dan mendukung secara kongkrit program pelestarian lingkungan hidup;
Kedelapan, Pemuda Katolik merekomendasikan agar seluruh masyarakat terus melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan pemerintahan, pembangunan, pelayanan Kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat dalam menjalankan fungsi kontrol subyektif;
Kesembilan, Pemuda Katolik merekomendasi Lembaga Yudikatif untuk terus melakukan pengawasan dan menindaklanjuti kemungkinan Korupsi, kolusi dan Nepotisme (KKN) dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan;
Kesepuluh, Pemuda Katolik merekomendasikan agar pemerintah memperbaiki sistem pemberdayaan masyarakatan secara lebih selektif berdasarkan kebutuhan masyarakat;
Kesebelas, Pemuda Katolik merekomendasikan agar masyarakat berperan aktif terhadap pelaksanaan kegiatan pemberdayaan untuk peningkatan ekonomi rakyat;
Keduabelas, Pemuda Katolik mendesak pemerintah untuk menjadikan isu perlindungan anak dan perempuan sebagai isu prioritas daerah.
Forum Muskomcab juga menghasilkan beberapa poin rekomendasi internal diantaranya: Membentiuk Komisariat Anak Cabang di Kabupaten Alor dengan mempertimbangkan basis dan wilayah pelayanan pastoral.
Komisariat Anak Cabang yang harus terbentuk, dengan wilayah kerja sebagai berikut: Komisariat Anak Cabang I dengan Wilayah Kerja Kecamatan Teluk Mutiara, Kecamatan Alor Barat Laut dan Kecamatan Pulau Pura.
Komisariat Anak Cabang II dengan Wilayah Kerja Kecamatan Alor Tengah Utara, Kecamatan Lembur dan Kecamatan Kabola.
Komisariat Anak Cabang III dengan Wilayah Kerja Kecamatan Alor Timur Laut, Kecamatan Alor Timur, Kecamatan Alor Selatan dan Kecamatan Pureman.
Komisariat Anak Cabang IV dengan Wilayah Kerja Kecamatan Alor Barat Daya, Kecamatan ABAD Selatan dan Kecamatan Mataru.
Komisariat Anak Cabang V dengan Wilayah Kerja Kecamatan Pantar, Kecamatan Pantar Timur, Kecamatan Pantar Tengah, Kecamatan Pantar Barat dan Kecamatan Pantar Barat Laut.
Muskomcab ke-VIII Pemuda Katolik Kabupaten Alor ke-VIII tahun 2026 dilaksanakan di Kecamatan Pantar (Wilayah Kerja Komisariat V) pada tahun 2026.
Muskomcab ke-VII Pemuda Katolik Kabupaten Alor dilaksanakan pada Sabtu, 29 Juli 2023 di Aula Paroki Santo Yakobus Rasul Bukapiting dipimpin oleh Damianus Laumay sebagai Ketua dan Junior Mars Tukan sebagai Sekretaris. Dan dihadiri sekira 40 anggota yang berasal dari lima Paroki di Kabupaten Alor.
Forum Muskomcab juga memilih Damianus Laumay sebagai Ketua Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Alor periode 2023-2026. Dan membentuk Tim Formatur yaitu:
- Damianus Laumay, Ketua Terpilih sebagai Ketua Tim Formatur;
- Junior Mars Tukan, sebagai anggota;
- Linus Kia sebagai anggota
- Stephanus R. Kahan sebagai anggota;
- Sumartono sebagai anggota
- Elias sebagai anggota
- Valentino sebagai anggota
Tim Formatur bertugas melengkapi susunan personalia badan pengurus Pemuda Katolik Komcab dan dikirim ke Komisariat Daerah (Komda) Nusa Tenggara Timur untuk disahkan.
Damianus Laumay selaku Ketua Terpilih Komcab Pemuda Katolik Kabupaten Alor dalam sapaan penutupan Muskomcab ke-VII mengajak semua anggota Pemuda Katolik untuk bersatu padu mendukung pengembangan organisasi sebagai wadah perjuangan dan penggemblengan sumber daya manusia Katolik yang dapat berkontribusi bagi kehidupan Gereja dan Bangsa. Sesuai semboyan Pro Ecclesia et Patria.
“Mari kita beesama membangun sumber daya manusia melalui wadah pemuda katolik untuk membangun kehidupan gereja dan bangsa, khususnya masyarakat kabupaten Alor,” demikian ajak Damianus Laumay, kepada seluruh anggota Pemuda Katolik.
Damianus Laumay menekankan bahwa pemuda katolik Komcab Alor tidak sendirian tetapi sudah memiliki jejaring yang luas di tingkat lokal Nusa Tenggara Timur, nasional maupun internasional.
“Jangan melihat kita kecil di Alor tetapi mari buka mata dan hati bahwa kita punya jejaring yang luas di seluruh Indonesia bahkan dunia,” tegas Damianus Laumay. (TIM/RN)
Komentar